Brosist, tau ga sih kalau manfaat meditasi baik untuk kesehatan fisik dan mental? Selain mengurangi stres, meditasi juga terbukti efektif dalam menjaga kesehatan pencernaan dan jantung, meningkatkan fokus, serta meningkatkan regulasi emosi. Bagi pemula yang mulai untuk mencoba meditasi, simak rekomendasinya sebagai berikut ya!

Meditasi Mindfulness
Meditasi yang menggabungkan konsentrasi dan kesadaran. Meditasi ini mengajarkan kamu untuk fokus ke momen saat ini, bukan ke masa lalu atau masa depan. Saat melakukan meditasi mindfulness, kamu harus memusatkan perhatian pada keadaan di sekitarmu. Manfaat meditasi ini dapat mengurangi depresi, kecemasan, dan stres.

Meditasi Fokus
Meditasi fokus ini akan melibatkan panca inderamu untuk tetap berkonsentrasi. Ada beberapa cara yang bisa kamu gunakan untuk bermeditasi fokus. Misalnya, kamu bisa memfokuskan pikiranmu pada irama napas atau suara jam yang berdenting.

Meditasi Visual
Meditasi visual menggunakan imajinasi akan hal-hal yang menyenangkan. Sebelum memulai meditasi visual, ada baiknya kamu mencari tahu terlebih dahulu hal-hal yang membahagiakan dirimu. Kemudian, kamu bisa memejamkan mata dan membayangkannya. Biarkan perasaan bahagia yang kamu alami meresap ke alam bawah sadarmu.

Meditasi Spiritual
Meditasi spiritual cocok untuk kamu yang ingin mendekatkan diri dengan Tuhan dan alam semesta. Melalui meditasi spiritual, kamu dapat merenungkan hidup dan hal-hal yang terjadi di sekitarmu. Kamu bisa melakukan meditasi ini dengan mengucapkan doa atau pujian yang sesuai dengan kepercayaan yang kamu anut.

Meditasi Cinta Kasih
Meditasi cinta kasih bertujuan untuk meningkatkan perasaan cinta dan kasih sayang pada diri kita. Hal yang paling penting dalam meditasi adalah kata-kata positif tentang cinta.

Meditasi Transendental
Meditasi ini mudah dan digunakan banyak pemula, hanya dengan duduk tenang dan memperhatikan napasmu. Jika kegiatan ini dilakukan secara rutin, maka kamu akan memperoleh self-awareness dan meningkatkan spiritualitas.

Meditasi Movement
Meditasi ini memungkinkan kamu bisa tetap bergerak aktif saat bermeditasi. Salah satu jenis meditasi movement yang terkenal adalah yoga. Rekomendasi untuk perlengkapan yoga bisa di cek di NCRSPORT.COM ya!

 

Itulah rekomendasi meditasi untuk pemula. Kalau Brosist udah pilih yang mana nih? Nah kalau lo mau sneakers branded yang gak kalah keren bisa kunjungi aja ncrsport.com ya!