Seperti yang udah diketahui ya brosist, sepatu Air Jordan 1 dirancang oleh desainer Nike, Peter Moore pada tahun 1985. Tujuan dibuatnya sepatu tersebut tidak lain adalah untuk memenuhi kebutuhan bintang Chicago Bulls Michael Jordan. Tentunya Air Jordan 1 saat ini merupakan sepatu basket yang relatif populer di kalangan penggemar sneaker.

Nah, ada setidaknya 5 sneaker Air Jordan 1 yang memiliki tampilan keren, yang banyak dicari.  Mau tahu sepatu Air Jordan 1 apa yang dimaksud? Check this out!

1. Air Jordan 1 Retro OG “Banned” 2016

NBA melarang sepatu ini pada tahun 1985, dan MJ dikenai denda 5.000 dollar AS per pertandingan karena sepatu itu tidak menyertakan warna putih yang menjadi bagian dari warna resmi tim Chicago Bulls. Nike pun mengambil langkah dengan membuat kampanye untuk meluncurkan lini sepatu Air Jordan “Banned”. Sepatu ini dibuat versi retro-nya pada tahun 1994, 2011, 2013 dan 2016. Khusus untuk sepatu buatan tahun 2011, terdapat simbol “X” di bagian tumit yang merujuk pada julukan “Banned”.

2. Air Jordan 1 Retro OG “Royal” 2017

 

Pada tahun 1985 fotografer olahraga Chuck Kohn memotret Michael Jordan memakai Air Jordan 1 Royals. Foto Kohn itu kemudian menjadi poster Nike, dan dari foto tersebut masyarakat lantas mengetahui bahwa MJ mengenakan sneaker Air Jordan 1. Air Jordan 1 Royal juga merupakan sepatu pertama Jordan yang dijual bebas, tidak hanya dibuat untuk dipakai sang pemain. Sebagai catatan, AJ 1 Royal, bersama sepatu AJ 1 “Banned” dan “Chicago” tidak pernah dipakai MJ di lapangan basket. Sejak 1985, AJ 1 Royal dirilis kembali pada 2001, 2013, dan 2017.

3. Travis Scott x Air Jordan 1 Retro OG “Mocha”

Travis Scott x Air Jordan 1 Retro menawarkan tampilan baru dengan logo swoosh terbalik berukuran besar di panel samping. Logo swoosh yang tradisional berada di sisi medial, dibuat dari material kulit putih dan suede cokelat. Detail tambahan pada sepatu ini meliputi lapisan ganda di bagian kerah, dan logo wajah rapper Travis Scott di bagian tumit. Logo swoosh, tali dan tumit semuanya dikelir dengan warna hitam, sedangkan bagian tumit sepatu tersebut menampilkan motif “sicko”.

4. Off-White x Air Jordan 1 Retro OG “UNC”

Air Jordan 1 Retro OG “UNC” terinspirasi dari tempat kuliah MJ, University of North Carolina. Sepatu ini mengusung dua warna klasik yang diberi sentuhan desain oleh Virgil Abloh. Proses desain sepatu antara lain menggunakan bahan dasar kulit putih dengan lapisan berwarna biru tua, serta menambahkan ornamen atau hiasan seperti logo Jordan Wings, logo swoosh timbul, serta teks di sisi medial sepatu.

5. Dior x Air Jordan 1

Label Jordan berkolaborasi dengan rumah mode Dior untuk menciptakan sejarah, yakni menghadirkan sepatu Dior x Air Jordan 1.  Sepatu ini diciptakan kedua kolaborator bertepatan dengan perayaan ulang tahun siluet Air Jordan 1 yang ke-35, serta debut koleksi Dior Men di Amerika Serikat. Sepatu Dior x Air Jordan 1 adalah produk pertama label Jordan yang dikerjakan bersama Dior, dan jumlah sepatu dibatasi hanya 8.500 pasang dan diberi nomor. Desainer Kim Jones menciptakan sepatu ini dalam warna putih dan abu-abu di bagian atas, yang menggunakan bahan kulit Italia. Sementara itu, beberapa detail di bagian tepi dibikin dengan tangan atau handmade. Branding pada sepatu ini mencakup tag lidah Dior, logo swoosh dengan motif oblique jacquard, logo sayap Jordan bertuliskan “Air Dior”, serta outsole berwarna biru es.

Yes, tadi itu lah 5 sepatu Air Jordan 1 yang paling dicari. Baik dari segi autentisitas, kolaborasi dengan brand luxury atau orang ternama yang buat seaptu Jordan 1 tadi dicari yaa! Kalau brosist salah satunya gak? Anyway kalau mau seaptu Jordan tinggal klik teks ini yaa!